Kamis, 17 Januari 2019

Yasinan Berjamaah Rutinitas LPI-BUDI TUNGKOP

Ratusan Santri Putra LPI-BUDI TUNGKOP saat mengikuti kegiatan baca yasin di Dayah/Pondok Pasantren, sebelum Shlat Magrib.



Sigli Aceh Ratusan Santri Putra Dayah/ Lembaga Pendidikan Islam Diniah-Islamiah (LPI-BUDI TUNGKOP) Kecamatan indrajaya, Membaca yasin bersama dimusalla Komplek Putra.Membaca Yasin Berjamaah memang Diwajibkan Kepada seluruh Santri setiap hari Pada waktu Sore/ petang,sebelum Masuknya Waktu Magrib. Hal ini sebagai bagian pendidikan karakter yang diterapkan diDayah/ Pondok Pasantren Ini kepada para Santrinya..
"Kegiatan baca yasin ini sudah lama, biasanya dilakukan di Waktu Sore," ujar Kabag Jamaah, Tgk Samsul Al-Hajari. Beliau Merupakan Salah Satu Guru Pengajar Didayah ini.
Dijelaskan oleh Tgk Samsul Al-Hajari, tujuan kegiatan baca yasin bersama-sama ini untuk memperdalam lagi Santri-Santri membaca Al-Qur'an. Selain itu, juga ditujukan agar seluruh Santri terbiasa membaca Al-Qur'an. 

Efek positifnya, sambung Tgk Samsul Al-Hajari, kegiatan itu untuk membatasi anak-anak didiknya dari perilaku yang tidak baik. "Kegiatan ini untuk membentengi anak-anak dari perbuatan kenakalan remaja yang menimbulkan dosa," kata dia.

Setiap pelaksanaan kegiatan, jelasnya, pembacaan yasin dipimpin oleh Santri Kelas V, VI dan VI. Lanjut Tgk Samsul AL-Hajari, ia berharap dengan kegiatan baca yasin Secara Berjamaah, dapat meningkatkan kecerdasan Para Santri-Santri dalam menerima pelajaran.
Selanjutnya, usai kegiatan membaca surat yasin bersama, Para Santri Akan Melaksanakan Shalat Magrib Secara Berjamaah,Dengan Berkewajiban Memakai Baju Putih.

Ratusan Santri Putra LPI-BUDI TUNGKOP saat Melaksanakan Shalat Magrib Berjamaah diMushalla Komplek Putra.

Setelah melaksanakan kegiatan Shalat Magrib dan Wirid, Para Santri kemudian melanjutkan kegiatan belajar- mengajar seperti biasanya. Yang Bertempat Diatas Balai Atau Balee (Bahasa Aceh)

Dayah ini Terletak Didesa sukon Tungkop, Kecamatan Indrajaya Kabupaten Pidie, Yang Dipimpin Oleh Tgk H. Ismail Abdullah Atau yang lebih Akrab dikenal Dengan Nama Ayah Caleu, Beliau Merupakan Alumni Dayah MUDI-MESRA Samalanga Dibawah Pimpinan Abon aziz Samalanga, Yang Sekarang Dipimpin oleh Tgk H. Hasanoel Basri Atau ABU-MUDI.

Didayah Ini juga Ada Pengajian rutin Bagi Para ALUMNI Pada Setiab Hari Rabu tepatnya Pada Rabu Pagi Yang diasuh Langsung Oleh Pimpinan Pasantren dikomplek putra Yaitu Ayah Caleu. Juga Dibuka Untuk Umum.

Share:

0 komentar:

Posting Komentar

Cari Blog Ini

Diberdayakan oleh Blogger.

Recent Posts

Featured Post

Hari ini, 3 Guru LPI-BUDI tungkop Menikah..Ustadz Ku Imam Ku.

Haba Dayah Lam Nangroe.,- 3 Guru LPI-BUDI Tungkop indrajaya kab: pidie  ,,, Tgk Muliadi gapui , Tgk khairul Bambi , Tgk Syahril Tp.Raya , h...

Unordered List

Pages

Theme Support